Cara ROOT Andromax R2 Terbaru 2017

Kali ini saya akan membagikan tutorial cara root andromax r2 terbaru. Cara ini diutarakan oleh Ozzie Salemba di grup Official Andromax R2. Cara untuk melakukannya cukup mudah gak terlalu payah. Seperti yang kita ketahui pihak Smartfren selalu memperketat keamanan Smartphonenya untuk berbagai alasan. Cara ini bisa menimbulkan bahaya terhadap sistem karena dengan smartphone yang sudah diroot maka system sudah tidak ada keamanannya dan rentan dimasuki virus atau malware.


Tetapi gak perlu takut dengan adanya alasan tersebut. Jika kalian mengganti rom kalian maka system sudah pindah hak dan sudah ada pelindung system dari rom itu, tapi saya tidak menjaminnya.

Cara Root Andromax R2 Terbaru 2017


Sebelum melakukan kegiatan root kamu harus mendownload file yang dibutuhkan untuk menjalankan proses root ini dan melaksanakan syarat-syarat yang sudah ditentukan.
  1. Baterai Smartphone minimal 70% keatas. ( Kalau bisa diatas 70% untuk jaga-jaga )
  2. MicroSd minimal 16 GB. ( Kalau MicroSD 8 GB saya belum tahu jika ingin mengetahuinya silahkan dicoba ).
  3. Croowt.apk ( Aplikasi ROOT )
  4. TWRP + SuperSU
  5. Rashr 

Jika sudah semua telah dilakukan maka anda sudah siap melaksanakan tutorial root andromax r2 ini. Jangan lewatkan sepatah kata pun karena itu bisa menyebabkan kerusakan.
  1. Instal Aplikasi Croowt.apk di Andromax R2 anda, Jangan dibuka dulu Aplikasinya.
  2. Kemudia copot kartu sd lewat pengaturan.
  3. Setelah tercopot buka aplikasi Croowt.
  4. Pilih Nomor 2 ( GET Root ) kemudian pilih nomor 1 ( Jika ada keterangan Mount And Unmount SD Card silahkan tekan OK ).
  5. Kemudian pasang Kartu SD lewat pengaturan kembali. ( tunggu sampai Kartu SD terbaca kembali, biasanya kalau gak terbaca HH gk bisa dipencet dan kerestart otomatis, biarin aja kerestart ).
  6. Setelah masuk ke Homescreen instal aplikasi Rashr.apk - pilih Recovery Storage cari TWRP yang sudah didownload kalau sudah pasti ada keterangan sukses lalu pilih yup! atau bisa matikan hh, lepaskan baterai lalu pasang kembali dan masuk kemode recovery dengan cara menekan tombol POWER + Vol UP.
  7. Lalu backup ( System,boot,modem,efs,dll ) lalu instal SuperSU.
  8. Setelah proses instalasi selesai lakukan reboot system.

Demikian cara root Andromax R2 terbaru, semoga tutorial ini bermanfaat bagi kalian semua pengguna Andromax R2.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara ROOT Andromax R2 Terbaru 2017"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan sopan